Wednesday, April 25, 2012

Preview Mercedes Benz CSC 2013


Pada Beijing Auto Show 2012 Mercedes-Benz memperkenalkan mobil konsep Coupe teranyarnya Mercedes-Benz Concept Style Coupe (CSC) yang merupakan preview dari Mercedes-Benz CLA yang akan meluncur pada 2013. Selain super SUV terbaru mereka Mercedes-Benz G65 AMG yang tampil garang dengan desai dan mesin besarnya.

Mercedes-Benz Concept Style Coupe (CSC) dibekali oleh mesin turbo 2.0 yang dikawinkan dengan transmisi kopling ganda 7 percepatan.  Melalui spesifikasi yang dimilikinya tersebut, mobil baru ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 211hp.


CSC memang menampilkan desain mesin dan bodi yang sangat baik, namun sepertinya mobil ini kurang mendapat sabutan di pasar China. Menurut rumor yang beredar hal tersebut disebabkan karena dimensinya yang terlalu kecil. Memang Benz CSC memiliki dimensi yang terlalu kecil dan tidak mencerminkan sebuah Benz yang ada dalam benak setiap orang, bahwa Benz merupakan mobil mewah dengan ukuran yang selalu besar.


No comments:

Post a Comment